Senin, 29 Juni 2009

Tips Membuat Motor Honda anda Tetap Sehat

Hmm.. tenang sobat Honda! Kita mau bagi-bagi tips, apa yang harus sobat Honda lakukan kalau motor tiba-tiba mogok.
Buat sobat Honda yang gak terlalu “akrab” sama mesin motor, tips ini pasti berguna banget.

Jangan panik adalah hal pertama yang harus sobat Honda lakukan. Kalo panik, kita jadi gak bisa berpikir secara jernih.

  • Cek tanki bensin. Ingat, cari SPBU resmi, bukan warung bensin pinggir jalan, untuk menghindari bensin campuran yang bikin motor kita tambah rusak.
  • Cek saluran bahan bakar, yang biasanya sering tersumbat kotoran atau kerak dari bahan bakar.
  • Cek karburator.
    Gini caranya: Tutup saluran intake karburator dengan tangan sambil menyalakan motor. Kalo tangan terasa basah karena ada percikan bensin, berarti kondisi karburatornya masih bagus. Nahhh, kalo cuma sedikit percikan atau gak ada sama sekali, kemungkinan saluran karburator buntu karena ada kerak atau kotoran. Kalo begini, berarti motor sobat Honda harus segera dibawa ke AHASS terdekat untuk dibersihkan.
  • Cek juga kotoran yang menempel di filter udara, yang bisa menghambat masuknya aliran udara.
  • Busi.. busii!! Jangan lupakan yang satu ini ya... Lepas busi dari tempatnya, kalo busi harus diganti. Kalo gak ada percikan api dari kabel coil, cepeeet bawa motor sobat Honda ke AHASS terdekat. nyala berarti masalah bukan karena busi. Wahh, kalo busi gak nyala gimana ya?!

    Ginii.. lepas busi dan isolator, jadi cuma berupa kabel dari coil. Trus, dekatkan kabel ke ground motor waktu dinyalakan. Kalo ada api memercik, kemungkinan busi yang gak bagus. Kalo gak ada percikan api dari kabel coil, cepat bawa motor ke AHASS supaya tau penyebabnya.
Nahh, selamat berkendara dengan tenang, ya guyss!!

author: ATC-AHM

Rabu, 24 Juni 2009

Rahasia di Balik Mencuci Motor

KapanLagi.com -
Oleh: Galih Akbar

Hampir semua orang pernah mencuci motornya sendiri, apalagi jika musimnya tidak menentu seperti sekarang ini, sekarang dicuci, eh karena hujan, besoknya harus dicuci lagi. Meski sering melakukan 'ritual' bersih-bersih kendaraan, namun tidak semua orang menyadari bahwa cara mencuci motor, akan berpengaruh kepada faktor keawetan motor itu sendiri. Terlepas dari apakah Anda mencuci sendiri atau ke tempat cuci motor, Anda sebaiknya perhatikan hal-hal penting dalam proses pencuciannya.

Ada beberapa hal penting yang perlu Anda cermati jika akan mencuci motor, seperti air, peralatan mencuci dan cara mencuci. Karena air adalah hal utama dalam proses mencuci, perhatikan kondisi air yang digunakan, apakah terlihat keruh atau kotor? Jika salah satu kriteria tadi ada pada air tersebut, maka air tersebut tidak disarankan digunakan untuk mencuci motor.

Jika air itu keruh dan kotor (misalnya air sungai atau air kolam, maka tentunya bukannya motor jadi makin bersih, malah kotorannya makin bertambah. Tanpa disadari bahwa air yang keruh juga mengandung kotoran walaupun sangat halus. Lama kelamaan kotoran akan mengendap dan akan bertumpuk di motor, hal ini bisa Anda lihat indikasinya pada body motor yang cenderung semakin lama semakin kusam dan buram.

Yang kedua adalah peralatan mencuci. Saat Anda mencuci motor di tempat cuci motor, umumnya peralatannya sudah banyak yang menggunakan compressor, atau steam wash. Namun jika Anda mencuci di rumah atau di tempat tinggal sendiri, biasanya cukup dengan alat-alat lap kain halus (misalnya bekas kaos dalam), plas chamois, ember, selang air, sikat dan sabun.

Namun ada juga yang menggunakan alat, mesin steam wash sendiri, khusus untuk mencuci sepeda motor, biasanya ukurannya kecil, sekitar 600 watt, dan tentunya daya semprotnya juga tidak terlalu tinggi, di samping itu ada kelemahan dari alat ini, alat ini harus disambungkan dengan kran dimana airnya berasal dari bak penampungan, tandon dan tempat airnya sendiri harus tinggi lokasinya supaya tekanan air lebih besar. Selain itu karena memang alat ini tidak bisa menyedot air hanya dari wadah atau ember biasa.

Terlepas dari apakah Anda pakai steam wash atau cukup pakai ember saja, disarankan untuk menyeka air dan sabun dan gunakan 2 tipe lap atau plas chamois. Satu untuk mengelap bagian yang halus seperti body, tangki dan kaca atau mika lampu, dan plas chamois yang kedua untuk mengelap bagian velg, ban, mesin dan bagian non body lainnya.

Usahakan pada saat mencuci, jangan sampai masing-masing lap bertukar fungsi, ini menjaga agar bagian yang halus (body, tangki, lampu) tidak baret-baret, karena jika menggunakan satu lap, maka kotoran-kotoran seperti tanah, aspal atau pasir dari ban atau velg dan sektor kaki-kaki dikhawatirkan akan menempel dan merusak bagian yang halus lainnya.

Sabun yang kita gunakan juga mustinya jangan sembarangan, gunakan sabun yang sesuai untuk mencuci kendaraan, jangan gunakan sabun untuk mencuci pakaian, misalkan sabun colek atau deterjen. Hati-hati dalam hal penggunaan minyak tanah. Umumnya orang menggunakan minyak tanah untuk menghilangkan bekas aspal atau oli dan kotoran yang lengket di mesin atau body.

Untuk bagian tertentu seperti rantai mesin, disarankan tidak menggunakan minyak tanah, mengingat bagian ini terdapat komponen karet, sehingga dikhawatirkan karetnya akan menjadi rusak. Gunakan juga sikat hanya untuk bagian tertentu saja seperti mesin, velg dan ban.

Yang terakhir dan yang terpenting adalah mencuci itu sendiri. Mencuci yang baik yakni mulai dari bagian bawah ke atas, mulai dengan membasahi seluruh permukaan motor, setelah itu mulailah menggosok bagian kaki-kaki dan bagian mesin, baru setelah itu bagian body atau tangki dan lampu.

Untuk proses mengeringkan, mulailah dari bagian atas turun ke bagian bawah, dengan tujuan bagian yang sudah kering tidak terkena air lagi sewaktu mengelap bagian atas.

Untuk bagian ban, setelah dicuci bersih, agar lebih terlihat mengkilat bisa kita gunakan semir ban. Banyak merek yang ada di pasaran, mulai yang murah sampai yang mahal sekalipun, namun Anda bisa juga mencoba menggunakan jenis minuman softdrink sebagai pengganti semir ban, cukup setengah botol ukuran biasa (sisanya boleh Anda minum sehabis mencuci motor), oleskan dengan menggunakan kuas, atau kanvas besar ke bagian ban. Selamat mencoba. (kpl/bar)

Minggu, 21 Juni 2009

PANTOM Says..


Segenap Pengurus dan Anggota Pantom mengucapkan trimakasih buat rekan-rekan dari TIMOJANG (Community Motor Tiger Jatinangor Sumedang) yang sudah sowan ke Markas Pantom, pada hari sabtu, 20 juni 09.

Semoga tali silaturahmi & ikatan brotherhood antara kita semakin terjalin erat.
Dikesempatan yang akan datang, Pantom pasti sowan ke Sumedang.
Siapin Tahu Sumedangnya ya bro..! Keep on brotherhood..!!

Senin, 15 Juni 2009

Tehnik menyetel langsam


Menyetel langsam motor Tiger Revo…!



Banyak pemakai motor suka mengotak-atik stelan langsam motornya, dengan alasan langsamnya kegedean, akhirnya dikecilin sampai sekecil mungkin. Eit… hati-hati… cara begitu tidak dianjurkan oleh pihak pabrikan, Tanya Ken-apa?
Karena mesin butuh pelumasan yang bagus, nah… pelumasan ini bekerja dengan baik berdasarkan tekanan dari putaran pompa oli dari mesin bagian bawah ke mesin bagian atas, kalo pada saat langsam RPM mesin dibawah ketentuan pabrikan, maka akan berdampak tidak baik pada motor ente! karena system pelumasan kurang sempurna ujung-ujungnya usia mesin jadi ngga seperti seharusnya…. Begitu bro…
Nah disini saya akan bahas sedikit mengenai cara menyetel langsam motor yang bener.
Pertama, kita harus tahu berapa ukuran RPM standart tipe motor yang akan di stel, misalnya tipe Tiger Revolution.
Besarnya putaran mesin langsam tipe motor ini adalah 1300 – 1500RPM
Nih caranya:
Putar penyetel langsam yang ada dikarburator pada sebelah kiri motor hingga putaran mesin menengah atau kira-kira 2000-2500RPM
Langkah berikutnya menyetel skrup udara yang ada di bagian bawah pada karburator dengan menggunakan alat Obeng (-) kecil Besarnya stelan angin untuk tipe motor Tiger ini adalah kurang lebih antara 2 – 2,5 putaran. (putar kekanan mentok dan kembalikan kekiri hingga 2 – 2,5 putaran (sampe ketemu putaran mesin yang paling stabil).Kemudian kecilkan RPM dengan memutar baut penyetel langsam kekiri hingga ditemukan 1200 – 1300RPM, dengan melihat jarum penunjuk pada Tachometer.
Kendala yang dihadapi saat menyetel langsam :
Mesin tersendat-sendat (tidak bisa stabil) Periksa lubang main jet dan slow jet, pastikan tidak tersumbat dan sudah terpasang dengan baik Ukuran Main jet dan slow jet tidak berubah ( sesuai dengan standar ) apabila tidak sesuai, maka bisa susah langsam, karena campuran BB tidak tepat Periksa apakah ada kebocoran udara pada karburator dan intake manifold Putaran mesin turun terlalu lama (nge-gerung) Periksa kemungkinan baut karburator masih kendor, sehingga ada kebocoran udara Periksa kedudukan jarum skep & skep sudah tepat dan tidak macet/seret pada saat balik Periksa per skep mungkin sudah lemah Periksa lubang main jet dan slow jet, pastikan tidak tersumbat dan sudah terpasang dengan baik Periksa, kemungkinan BB bercampur dengan air Knalpot nembak-nembak setelah gas ditarik Periksa lubang main jet dan slow jet, pastikan tidak tersumbat dan sudah terpasang dengan baik Periksa tidak ada kerusakan pada seal(karet) pada stelan angin, dengan membuka dan melepas skrup stelan angin dari karburator. Periksa dan pastikan bahwa skrup stelan angin tidak cacat (ujung yang lancip pada stelan angin tidak patah)
Demikian, silahkan coba prosedur diatas, apabila mengalami kesulitan silahkan layangkan komentar, dan apabila ada yang ingin menambahkan silahkan tuliskan.
Thanks….
By Andry.

Tips perawatan motor.

Berikut ini tips perawatan motor harian dari ahass:


  1. rajin mencuci motor untuk melindungi terjadinya karat yang tidak diinginkan
    lumasi rantai roda dengan oli khusus rantai (chain lube) apabila terlihat sudah kering
  2. ganti oli mesin setiap 2000km atau 2 bulan sekali
    jangan terlalu sering memparkir motor langsung dibawah sinar matahari, karena menyebabkan body-body kendor dan mudah pecah
  3. gunakan selalu Honda Genuine parts
  4. hemat dalam menggunakan battery/accu
  5. gunakan selalu bahan bakar/bensin yang non timbal (asli premium)

bila ada tips-tips lain dari para brothers silahkan kirim melalui comment dibawah ini, thanks…

Selasa, 09 Juni 2009

Sistem Modular Manusia

Coba pikirin sebentar tentang semua hal yang terjadi pada tubuh kita, sementara sekarang anda lagi baca tulisan ini; gimana mata kita bergerak, gimana reaksi tubuh kita, mungkin sekarang tangan anda lagi garuk-garuk, sementara itu juga pada waktu yang bersamaan kuping kita dengerin musik.. Bagaimana semua itu bisa berlaku pada tubuh kita..? yang pasti semua itu dilakukan oleh tubuh kita tidak dengan sederhana.

Otak kita merupakan suatu sistem pemerosesan informasi yang kompleks. misalnya proses yang terkait dengan daya ingat/memori. Bagaimana pengingatan terkadang bisa terjadi secara otomatis pada informasi yang tidak terlalu penting untuk kita. Tapi kadangkala saat kita perlu mengingat informasi yang cukup penting, yang terjadi malah kita susah sekali untuk mengingatnya.

jadi kalo dipikir lebih lanjut, ternyata otak merupakan suatu sistem modular, yang terdiri atas modul-modul yang saling terhubung satu sama lain. Proses yang terjadi tidak sesederhana sperti proses mekanis pada jam dinding atau komputer. Aksi yang berada dibawah atau diluar kesadaran saling terhubung.

Transformasi inforamasi yang terjadi di otak ternyata sangat rumit, tergantung pada sejarah, mekanisme, dan arsitektur otak yang terlibat. Struktur otak merefleksikan perkembangan evolusi menyesuaikan dengan tujuan, komputasi terjadi dengan secepat kilat, misalnya kita bicara dalam respon sepersekian detik.! Jadi pertanyaannya; apa saja yang bisa dilakukan oleh otak manusia..? Tulisan ini ditujukan bagi para individu yang ingin mengetahui lebih banyak tentang berbagai hal yang terjadi di dalam kepalanya. juga bagi mereka yang ingin menciptakan teknologi baru dalam menggunakan otaknya, sehingga dapat merespon dunia secara lebih baik. pada tulisan berikutnya akan kita bahas lebih dalam lagi.

Senin, 08 Juni 2009

Motorbike Insurance Needed By Riders

by: Jason Mark Hulott




Motorbike insurance provides need protection to expensive bikes or bike riders. Although some of the coverage and costs of motorbike insurance are similar to other auto plans, there are also some unique differences that affect the benefits and costs of motorbike insurance.

Motorbike insurance covers bikes, users, or both. Some riders are more concerned with bike protection when they ride expensive or high-end bikes. Others that ride frequently or in more dangerous environments needed adequate rider coverage to cover the costs of personal injury resulting from an accident. Legal protection is also important to help prevent overwhelming costs from liability or lawsuits when the rider is at fault in a multiple person accident.

The types of coverage a rider needs are the most important consideration in selecting a motorbike insurance specialist and the appropriate plan. Another factor that has a significant impact on premium costs is the level of use of the rider. Riders that ride infrequently or casually would not be as risky to the insurer as riders who use their bike for all transportation needs. Riders who ride for sport would have other unique needs. Other traits of the rider, including age and riding history, also impact the insurance risk and cost.

Along with the characteristics of the rider, features of the motorbike also impact coverage requirements and premiums. Bikes with certain types of engines pose more of a risk of accident or injury than others. Engines are rated based on their power, performance, and potential for accidents.

In spite of the fact that many costs of insurance coverage are out of the insured’s control, including needed protection and individual rider characteristics, there are some ways to reduce costs. Paying premiums annually offers many benefits to insurers, which leads to them to offer discounts or better rates, as opposed to monthly payment plans. Combining motorbike insurance with other insurance plans, if available through the service provider, can also lead to combination discounts.

Ultimately, the right protection plan depends on the rider and motorbike. A specialist motorbike insurance company is a great resource in finding the appropriate coverage solution. A good company has the same objectives as the customer, to find the best benefits to meet the customer’s needs, and at the most affordable costs. By asking the right questions and providing detailed information, insurance specialists can help ensure customers get the protection they need.

Motorbike insurance is not necessarily the primary concern of a cyclist, nor should it be. Proper coverage should provide security and comfort to help make the riding experience more fun and less stressful. No rider wants to be in an accident and suffer the pain of injure or see damage to their bike. Having good insurance coverage that offers effective benefits, good claims and support service, and reasonable premium costs helps buffer the impact of an already troubling situation. A specialty motorbike insurance provider understands the customer’s feelings and helps them to avoid the unwanted and emotionally draining situation that results from poor insurance.


About The Author
Jason Hulott is Business Development Director of Protection Insurance (http://www.protection-insurance.com), an Internet based insurance business dedicated to getting consumers the best rates and the best products. Visit us for Low Cost Insurance.

How to Find the Best Custom Accessories Shop for Motorcycles


Author: brytney simpson



Finding the best Custom Accessories shop for motorcycles is not easy. That is because motorcycle accessories customization is one of the biggest niche markets especially in online e-commerce. There are literally tens of thousands Custom Shop sites that cater to the passions of motorcycle lovers. Finding the best among them is not a simple task. To make life easier for you, here is a simple guide that you can use in finding the best online motorcycle Custom Accessories shop.

Product quality and dedication to customers are two of the most important things you have to consider when choosing an online accessories custom shop. Motorcycle customization is more than art. It is a way of life for the best motorcycle Custom Shop sites. You can easily spot a passionate custom accessories store through its product catalog. A good merchant will only offer the best accessories that reflect the character of the urban rider. Aside from product quality, the Custom Shop site should provide information about the latest events and happenings in the world of motorcycle riding. This means that the online merchant is trying to establish a connection with its customers.

The best Custom Accessories shop also provides variety for its customers. It should serve as a one stop shop for all the accessory needs of customers. So, the Custom Shop site must not only provide bike gears and hardware. It should also provide different products such as custom shirts, unique military clothing, safety gears and helmets, motorcycle security devices and other useful items that can be used by a biker. Offering wide varieties of choices signifies that the Custom Shop site means business and will provide everything you need for your ride. Only few online custom bike shops can provide a complete line of accessories for their customers. So if an online merchant offers a wide variety of products, then you can easily find what you want on the site which would be more convenient for you.

The online Custom Accessories site must also provide authentic and genuine products only. So if you are looking for genuine Harley Davidson custom shirts, then a good merchant will have a ready inventory for you. If you need gears for your bike such as customized front fender and gas tank, saddle, and other items, then the online merchant should provide authentic products for you and not knockoffs and imitations. You will surely get the full value of your money from a reliable Custom Shop site offering authentic gears and accessories.

Lastly, the custom motorcycle accessories site should provide a forum for its customers. Such online forums can foster good relationship between the merchant and customers. Forums are also the best places where the merchant can offer quality customer service and support. On the other hand, loyal customers can also use the forums to grow their own community of bikers. They can exchange ideas and information which will strengthen the bond among motorcycle enthusiasts. These are the qualities of an excellent online shop providing custom accessories for bikers.

Rabu, 03 Juni 2009





Mahir Teknik Pengereman oleh Darwin Holmstrom



Menggunakan rem pada motor jauh lebih “menantang” dibanding pada mobil. Pengendara motor kadang-kadang harus menggunakan kedua tangan dan kakinya secara bersamaan untuk menghentikan laju motornya. Secara bersamaan, dia menarik tuas kopling dengan tangan kiri, ngerem roda depan dengan tangan kanan, menurunkan gigi perseneling dengan kaki kiri, dan menginjak rem roda belakang dengan kaki kanan.
Rem depan lebih penting jika dibandingkan dengan rem belakang. Rata-rata sepeda motor mengandalkan rem depan 70-80 persen dari kemampuan perhentian (stopping power) kendaraan. Jenis motor dengan jarak sumbu roda (wheelbase) yang panjang (misalnya cruisers) lebih mengandalkan rem belakang dari kebayakan motor lainnya, namun tetap saja rem depan bekerja lebih keras daripada rem belakang.
Bertentangan dengan mitos yang beredar selama ini, sepeda motor tidak akan terjungkir balik ke depan jika pengendara mempergunakan rem depan dengan kuat. Pada sepeda motor modern, kita bisa saja “mengangkat” roda belakang saat ngerem roda depan (stunts/free style menyebutnya sebagai “stoppie”), tapi untuk itu perlu skill tersendiri. Jadi bukan hal yang gampang dan lazim, bukan? Perlu upaya sungguh-sungguh dan akan menghabiskan waktumu mencobanya.
Kita perlu melatih feeling terhadap kinerja rem motor, sehingga kita bisa menerapkan gaya pengereman yang sesuai dengan situasi yang terjadi. Kita tentunya tidak mau mengerem terlalu keras sehingga membuat ban motor terkunci dan merosot. Ini terutama untuk ban belakang, yang lebih mudah terkunci daripada roda depan. Apalagi jika roda belakang dilengkapi dengan paket rem cakram.Roda yang terkunci berbahaya. Ketika roda kita slidding, traksi dan efisiensi pengeraman akan menurun drastis, sementara kemungkinan kita menabrak akan naik secara drastis pula.
Roda TerkunciJika roda belakang kita mulai mengunci, ada dua kemungkinan yang bisa terjadi: Pertama adalah low side, jatuh dan slidding di jalan (terus menabrak). Atau kemungkinan kedua high side, yaitu sliding ke satu arah, kemudian jungkir balik ke arah yang lain. High side ini merupakan kejadian terburuk dalam sebuah kecelakaan sepeda motor. Terutama akan terjadi jika kita melepas rem (kembali) ketika terjadi slidding untuk mendapatkan kembali traksi roda terhadap jalan. Sebab akibatnya akan melemparkan motor dan pengendara ke arah yang berlawanan.
Teknik terbaik untuk roda terkunci (dan skidding) adalah : jangan sampai roda kita slip. Tapi, jika itu terjadi, yakni roda belakang slip, maka biarkan roda yang terlanjur terkunci sampai kita berhenti. Jaga pandangan ke depan, jangan ke bawah. Perkecualian: jika terjadi skid (slip) di permukaan yang kasar (misalnya gravel), mungkin kita bisa mendapatkan kembali traksi dengan secara bertahap melepas rem. Kata kuncinya adalah bertahap. Jika roda depan skid, lepaskan rem depan, kemudian rem lagi segera.
Roda Dua vs Roda EmpatMengendarai roda dua akan melibatkan beberapa dinamika sasi (chassis dynamics), yang tidak kita alami pada kendaraan beroda empat. Daerah kontak yang kecil antara roda dengan permukaan jalan menyebabkan sepeda motor memiliki traksi yang jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan mobil.
Ditambah lagi, motor akan berada pada posisi miring pada saat membelok. Posisi ini membuat traksi lebih mengecil lagi. Banyak pembalap motor yang jatuh karena mereka mengerem pada saat posisi sepeda motor mereka miring di tikungan.Yang lebih rumit, ketika kita berakselerasi (nge-gas), deselerasi (nge-rem), kita sebenarnya memberi tekanan pada sasis sepeda motor dengan membuatnya bergerak-gerak, yang berarti memberi tekanan yang bervariasi ke roda. Pada akhirnya hal ini akan membuat traksi yang kita miliki juga berubah-ubah:
• Karena hukum-hukum fisika yang berlaku pada saat kita berkendara, ada baiknya jika seorang pemula atau pengendara biasa menyelesaikan proses pengereman sebelum membelok. Lakukan pengereman ketika posisi sepeda motor masih tegak, sebelum memiringkannya untuk membelok. Jika pengereman dilakukan saat posisi motor sudah dalam keadaan miring, kemungkinan untuk skid (slip) jauh lebih banyak, dibandingkan posisi tegak. Perlu diingat kembali, pada saat posisi miring, traksi yang kita miliki berkurang jauh.
• Jika kita berkendara terlalu cepat dan perlu mengurangi kecepatan di tikungan, teknik yang paling baik adalah “menegakkan” motor sesaat, melakukan pengereman, lalu balik lagi miring untuk berbelok. Tapi, ini perlu dialukan dengan cepat. Sebab, jika terlalu lama akibat kurang terlatih, kemungkinan besar kita akan “nyusruk” keluar jalan. Jadi, sebaiknya hindari gaya menikung dengan kecepatan tinggi.
Latihan PengeremanRoda yang terkunci karena pengereman mendadak adalah situasi yang sangat berbahaya. Untuk membantu mengatasi situasi ini, berlatihlah berhenti mendadak di suatu area di mana tidak ada lalu lintas atau hambatan lain, misalnya di pelataran parkir (yang kosong tentu saja).
Hati-hatilah untuk tidak sampai roda terkunci. Ketika kita berkendara dengan posisi lurus, berlatihlah pengereman sampai sesaat sebelum roda terkunci. Pastikan bahwa kita masih punya banyak ruang di depan sehingga kita bisa mengurangi tekanan pada rem jika terjadi locking. Demikian pula kita masih punya ruang untuk berhenti dengan aman.
Ingat, mengerem sampai titik sesaat sebelum roda terkunci adalah untuk mengatasi jika terjadi kondisi darurat, bukan untuk menciptakan kondisi darurat itu sendiri.
Selama latihan ini, kemungkinan besar kita akan mengalami skid (slip), tapi jika kita bergerak lurus dan tidak panik, mestinya bisa diatasi. Jika panic dan jatuh, mestinya kita juga tidak akan terluka serius, dengan catatan kita mempergunakan safety wear yang baik dan dipergunakan dengan benar.
Latihan ini akan memberikan kepekaan pada kita mengenai batas-batas dalam pengereman pada kondisi darurat, yang akan membuat motor kita berhenti dengan cara yang paling efektif. Hanya jika kita sudah yakin dengan kemampuan kita membaca apa yang sedang terjadi pada roda-roda motor kita, kita dapat mencoba teknik pengereman ini di jalan umum.
Latihan LanjutanMeskipun sudah menjadi “jago” pengereman, kita tetap memerlukan latihan emergency stop secara konstan. Cari tempat yang tidak ada lalu lintas atau hambatan lain, dan coba untuk berhenti secepat mungkin.
Latihan pertama, berhenti hanya dengan menggunakan rem depan. Sesaat begitu kita merasakan roda depan terkunci, lepaskan rem. Begitu kita sudah mengetahui batas-batas rem depan kita, dan dapat secara insting menerapkan pengereman ini dengan cepat, mulailah untuk mencoba menambahkan sedikit pengereman pada roda belakang pada saat yang bersamaan dengan rem roda depan.
Harus diingat bahwa rem depan paling banyak berpengaruh dalam pengereman, sedangkan roda belakang lebih mudah terkunci. Jadi kita seharusnya memberikan tekanan yang berbeda antara rem belakang dibandingkan dengan rem depan.
Tips: Siaga PengeremanKetika berkendara di segala macam area berisiko tinggi (yang berarti hampir di semua tempat kita berkendara.), selalu pastikan menjaga rem depan dengan paling tidak dua buah jari tangan menempel di tuasnya. Artinya biasakan untuk selalu berkendara dengan dua jari tangan kanan pada tuas rem depan.
Juga, pastikan bahwa kaki kita selalu pada posisi siap menginjak rem belakang. Dengan tangan dan kaki pada posisi siap menghentikan kendaraan, kita akan memiliki sepersekian detik ekstra untuk berhenti dengan lebih cepat. Ini bisa berarti perbedaan antara hidup dan mati.

PS.
Penulis: Darwin Holmstrom; Penerjemah: P. Nugrahanto (HTML member); Penyunting: KafeMotor.
Naskah asli dapat diperoleh di http://www.dps.state.mn.us/mmsc/latest/MMSC_PFHome.asp?mid=81
·

Diskusi panjang dapat pula dibaca di: http://www.honda-tiger.or.id/forum/showthread.php?t=13234&highlight=Darwin+Holmstrom dan di http://www.honda-tiger.or.id/forum/showthread.php?t=1461&highlight=Darwin+Holmstrom
Posted by: brother T

Senin, 01 Juni 2009

Hati-hati nyemprot parfum pada helm

Maksudnya sih pengen lebih nyaman, makanya disemprot parfum dulu ah, apa lagi malem ini ada rencana jalan ama gebetan baru, kalo helm bau bisa-bisa gak pede kan..
Boleh aja, tapi kalo salah pilih jenis cairannya bisa bikin kulit kepala meradang dan iritasi lhoo..
pernah kejadian sama ms Misdi (biker Tuban) dan menurut dokter itu akibat cuka atau asam acetat(C2H20 C00) yang nempel di jidatnya. weleh..weleh..
Umumnya pewangi helm di pakai untuk menghilangkan bau tengik atau folty acid, ini muncul karna keringat yang berubah manjadi lemak dan teroksidasi menjadi bau. untuk menghilangkannya bisa dilakukan dengan 3 cara yaitu dibakar(HC+OH), diserap dengan karbon aktif, dan terakhir diberi pengurai struktur bau (anionik). kimia ini membentuk ditergen yang biasanya dikemas menjadi busa.
Pewangi helm di formulasi dari biang parfum dan alkohol(C2H5 OH) yang mudah menguap. waktu helm dipakai, penguapan terjadi disekeliling kepala "nah, disinilah alkohol bercampur oksigen yang membentuk asam acetat ditambah keringat..wuh lengkap baunya..!" kata Anthony Setiadi ahli kimia yang lagi ngambil gelar master di amrik ini.
jadi kesimpulannya, pewangi helm bukan mengusir bau, tapi menutup aroma asam dengan biang parfum. awalnya sih harum, tapi saat alkohol menguap, helm yang udah bau akan tambah bau.
menurut Martin, pengusaha pewangi helm yang tinggal di Bandung, sebelum pakai pewangi, terlebih dulu bagian dalam dibersihkan, cuci pake detergen. kalo mau lebih modern dengan dry cleaning atau disemprot pake cairan busa pembersih helm berisi ditergen,senyawa dan anionik. Setelah sumber bau lenyap, baru deh dikasih pewangi, makin mantap jika cairan pewangi dilengkapi anti bakteri.*

Sumber: kompas